KOINASIA
Visualisasi Liga 1 Bakal Dikemas Seperti Liga Inggris

Jakarta - Ketum PSSI Erick Thohir menyebut Liga 1 2023/2024 bakal dikemas seperti Liga Inggris. Mulai dari visual seperti e-board hingga penataan jadwal yang teratur.

Liga 1 akan kickoff pada 1 Juli mendatang dengan Persija Jakarta Vs PSM Makassar menjadi laga pembukanya. Laga ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Dua pekan menjelang kickoff, PSSI, PT Liga Indonesia Baru, dan pemilik hak siar yakni SCM (Surya Citra Media) pun menggelar peluncuran Liga 1, Kamis (15/6/2023). Dalam kesempatan ini, Erick Thohir mengungkapkan terobosan-terobosan yang disiapkan untuk disajikan di kompetisi.

"PSSI serius membenahi timnas termasuk liga, sebagai sebuah produk yang bisa mendongkrak sepak bola Indonesia. Pertama kali seluruh klub punya LED (papan sponsor/e-board)," kata Erick Thohir saat memberikan keterangan.

"Nggak kalah keren sama Liga Inggris, rating sepak bola Indonesia lebih tinggi dari Liga Inggris. Tetapi visual di lapangan harus lebih bagus," ujarnya menambahkan.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, menyebut bahwa Liga 1 harus naik kelas. Peringkat kompetisi Indonesia di kawasan ASEAN masih tertahan di urutan keenam, harus lebih baik.

"Sepakbola harus naik kelas, ketika dia terpilih kami dipecut untuk transformasi yang juga dipantau FIFA. PT LIB melakukan pembenahan, betul-betul bukan transformasi saja," tutur Ferry Paulus.

"Revolusi juga. Kami melakukan beberapa terobosan untuk menjadikan Liga Indonesia naik kelas," ucapnya.

Sementara Direktur Programming SCM (Surya Citra Media), Harsiwi Achmad, yakin Liga 1 musim baru akan lebih baik. Emtek Grup masih menjadi pemegang hak siar Liga 1 2023-2024 yang nantinya akan ditayangkan di Indosiar dan platform Vidio.

"Saya yakin liga akan lebih meledak, jadwal yang sudah tepat dan pasti. Kami sudah menerima jadwal satu musim yang sudah disesuaikan, Jam tayang kick-off 15.00 dan 19.00, Jumat, Sabtu, Minggu, " kata Harsiwi Achmad.

Most Liked Articles
Follow on Instagram